Kasi Pemberdayaan Masyarakat Hadiri Rapat TM Grebeg Budaya Kabupaten Purworejo

By Emi 21 Jan 2026, 14:54:40 WIB Wisata dan Budaya
Kasi Pemberdayaan Masyarakat Hadiri Rapat TM Grebeg Budaya Kabupaten Purworejo

Grabag – Kecamatan Grabag melalui Kasi Pemberdayaan Masyarakat menghadiri rapat Technical Meeting (TM) Grebeg Budaya Kabupaten Purworejo yang diselenggarakan di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Purworejo, pada Selasa, 20 Januari 2026. Kehadiran tersebut mewakili Camat Grabag.

Rapat TM Grebeg Budaya ini dilaksanakan sebagai bagian dari persiapan teknis pelaksanaan kegiatan Grebeg Budaya, yang bertujuan untuk menyelaraskan pemahaman, peran, serta kesiapan seluruh pihak yang terlibat, khususnya kecamatan.

Dalam rapat tersebut dibahas berbagai hal teknis guna mendukung kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan Grebeg Budaya sebagai agenda pelestarian budaya daerah.

Melalui keikutsertaan dalam rapat ini, Kecamatan Grabag berkomitmen untuk mendukung penuh pelaksanaan Grebeg Budaya Kabupaten Purworejo serta berperan aktif dalam upaya pelestarian dan pengembangan nilai-nilai budaya lokal di wilayah Kabupaten Purworejo.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment