Kegiatan Pembinaan Kader Program Bangga Kencana tingkat Kecamatan Grabag

By Kecamatan Grabag 23 Mar 2021, 08:59:56 WIB Kegiatan
Kegiatan Pembinaan Kader Program Bangga Kencana tingkat Kecamatan Grabag

Grabag ( 4/3) Balai Penyuluhan Keluarga berencana ( BPKB) Kecamatan Grabag kamis, 4 Maret 2021 menyelenggarakan Pembinaan Kader Mengenai Program Bangga Kencana tingkat Kecamatan Grabag. Acara ini dilaksanakan di Aula PKK Kecamatan Grabag dengan peserta pembinaan ini tentu saja adalah Kader Sub 2 PPKBD Grabag.

Salah satu tujuan pembinaan kali ini adalah Pembinaan rutin pada Kader sub 2 PPKBD memberikan peran signifikan bagi kader dalam mensosialisasikan pentingnya program Bangga Kencana dilingkungan masyarakat. Materi pertama disampaikan Sekcam Grabag, Bangun Erlangga Ibrahim, S.STP yaitu Strategi KIE dalam Pengembangan Program Bangga Kencana di Era Pandemi Covid-19 melalui Media Sosial. Dalam materi ini menjadi penting karena dengan Di tengah pandemi Covid-19, protokol kesehatan yang diterapkan tidak memungkinkan untuk tidak mengumpulkan banyak orang, media sosial seperti instagram dan facebook dan jenis media sosial lainnya menjadi salah satu solusi untuk tetap bersosialisasi dan berkreasi tanpa harus berkumpul dan berkerumun dalam suatu ruangan atau tempat.

Sosialisasi Program Bangga Kencana, tetap harus dijalankan secara optimal agar tidak terjadi lonjakan angka kelahiran yang tinggi yang dapat memicu ledakan penduduk. Melakukan penyuluhan melalui media sosial menjadi salah satu pilihan yang tepat, dengan konten-konten yang mudah diterima masyarakat terutama yang menjadi sasaran sehingga proses sosialisasi program KB dapat tetap berjalan tanpa mengabaikan protokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh pemerintah. Sehingga, kegiatan penyuluhan yang memanfaatkan media sosial dengan melakukan update informasi terhadap materi-materi sosialisasi Program Bangga Kencana harus terus dioptimalkan karena penggunanya semakin meningkat.  Pengelola Program Bangga Kencana, dan tentu saja para Penyuluh KB serta Kader KB, harus bisa mengembangkan diri di era digital yang serba maju ini karena Penyuluh KB merupakan ujung tombak dalam pelaksanaan Program Bangga Kencana yang berada pada lini lapangan.

Sedangkan materi kedua dalam acara pembinaan ini disampaikan oleh oleh Eko Yulianto (Kasi Pemetaan dan Pengendalian Penduduk Dinsosdukkbpppa Kabupaten Purworejo) mengenai Sosialisasi Pengisian Blangko Pendataan Keluarga 2021. Peserta dibimbing mengenai cara pengisian blangko sehingga data yang tersaji adalah data yang akurat sesuai kebutuhan dan dapat semakin mengembangkan program bangga kencana di Kecamatan Grabag.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment