Teladan Protokol Kesehatan Dalam Tasyakuran

By Mazzinggih 19 Agu 2020, 07:56:48 WIB Kegiatan
Teladan Protokol Kesehatan Dalam Tasyakuran

Keterangan Gambar : Ahmat Jaenudin, S.IP, M.M. Camat Grabag memberikan sambutan singkatnya Malam tasyakuran yang diselenggarakan oleh Panitia Peringatan HUT Praklamasi Kemerdekaan tingkat Kecamatan Grabag didampingi oleh Kapolsek dan Danramil


GrabaGGayeng|kec-grabag.purworejokab.go.id- Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang telah diraih oleh para pejuang memasuki usia 75 tahun. 
Malam tasyakuran yang diselenggarakan oleh Panitia Peringatan HUT Praklamasi Kemerdekaan tingkat Kecamatan Grabag diselenggarakan dengan sederhana, karena pandemi Covid-19 yang belum berakhir. 

"Atas himbauan Gubernur Jawa Tengah, kita diharap dapat sebagai teladan dalam penanggulangan Covid-19, melaksanakan protokol kesehatan. Malam tasyakuran ini, kita selenggarakan dengan sederhana, semoga covid-19 segera berakhir," kata Ahmat Jaenudin, S.IP, M.M. Camat Grabag dalam sambutan singkatnya. 

Disampaikan pula olehnya yang duduk diapit oleh Kapolsek dan Danramil, bahwa sekalipun penyelenggaraan dengan acara yang sangat sederhana, kita tetap selalu bersyukur dan tetap handarbeni atas kemerdekaan negara kita. Rencana upacara pengibaran bendera yang dilaksanakan di halaman kecamatan pun hanya diikuti oleh Kades beserta istri, sebagian ASN, sebagian perwakilan UPT/  wilayah kecamatan, Minggu (16/ 8). 

Acara berjalan lancar dan ditutup dengan doa.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment