PENILAIAN KINERJA DESA

By Kecamatan Grabag 28 Okt 2021, 06:56:21 WIB Kegiatan
PENILAIAN KINERJA DESA

Jumat, 15 Oktober 2021

Pada jam 09.30 WIB telah dilaksanakan penilaian kinerja desa , sesuai surat edaran dari Sekda Kabupaten guna penilaian untuk tambahan pagu afirmasi dimana untuk menentukan penilaian tersebut untuk 32 desa dengan parameter yang telah ditentukan oleh Kementerian Desa. Adapun penilaiannya ada 12 point yang harus diberi score 0 – 100.

Penilaian dilakukan oleh Tim Penilaian kinerja desa tingkat Kecamatan Grabag, sebagai Penanggung Jawabnya adalah Bapak Camat Grabag yaitu Bapak Yudhie Agung Prihatno, S.STP,MM., dan anggotanya dari Sekretaris Camat, Kasi Ekobang dan koordinator Pendamping Desa. Dasar pengambilan penilaian bisa dilihat di Aplikasi Siskeudes masing-masing desa dan pendataan UPT terkait antara lain dari UPT Puskesmas kaitan ODF. Indikator yg dinilai antara lain :

  • Komposisi 30% dan 70% dari APBDes
  • Laporan Stunting
  • PKTD
  • Desa yg punya sertifikat ODF (Open Defecation Free)
  • Adanya Inovasi Desa
  • Pengelolaan Keuangan Desa adanya dokumen RAK (Rencana Anggaran Desa)
  • Keberadaan BUMDes
  • Penerima BLT (KPM)
  • RAB sub kegiatan Pendidikan, Kesehatan dan Kebudayaan

Tersebut indikator diatas TA 2020, setelah dirangkum diambil 5 besar dengan urutan score tertinggi. Pelaksanaan penilaian selesai pada pukul 15.3O WIB.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment