Memasuki Gedung Baru, ASN Kantor Kecamatan Grabag Adakan Tahlilan

By Mazzinggih 26 Des 2022, 12:39:15 WIB Kegiatan
Memasuki Gedung Baru, ASN Kantor Kecamatan Grabag Adakan Tahlilan

GrabaGGayeng-Setelah kegiatan apel pagi yang dilaksanakan rutin setiap hari Senin, pagi ini camat, sekcam, para kasi, kasubag serta seluruh karyawan-karyawati Kantor Kecamatan Grabag berkumpul di aula untuk bersama-sama mengucap kalimat tahlil atau tahlilan, yang dipimpin atau diimami oleh Kasi Pemerintahan Umum H. Ngadiman, S. Sos, Senin 26/ 12/ 2022.

Kegiatan ini dimaksud sebagai ungkapan rasa syukur seluruh karyawan-karyawati Kantor Kecamatan Grabag telah kembali ke lokasi asalnya, yang gedungnya sudah menjelma menjadi bangunan baru, yang megah dan cantik.

Secara khusyuk semua bersama-sama memanjatkan doa kepada Tuhan untuk diberi keberkahan, kesehatan yang baik dan senantiasa berada di bawah  lindunganNYA, sehingga dapat bekerja dan memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. (mzg)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment